Hit Enter to search or Esc key to close
Blog thumbnail

Netherlands Tour

Netherlands Tour

Blog thumbnail , , ,

Menjelajahi Keindahan Negeri Kincir Angin

Netherlands, atau yang dikenal dengan Belanda, adalah salah satu destinasi wisata paling menarik di Eropa. Dikenal sebagai Negeri kincir Angin, negara ini menawarkan kombinasi unik antara keindahan alam, arsitektur bersejarah, budaya yang kaya,  dan kehidupan perkotaan yang modern.

Amsterdam Canal ring adalah lingkaran kanal yang mengelilingi kota tua Amsterdam, kanal-kanal ini dibangun pada abad ke-17, saat Belanda mengalami zaman Keemasan. Amsterdam Canal Ring atau Gracchtengordel ditetapkan sebgai Situs Warisan Dunia UNESCO.

UNESCO
2010

Destinasi Wisata

  1.  Amsterdam
    Amsterdam, ibu kota Belanda, terkenal dengan kanal-kanalnya yang indah, rumah-rumah bergaya khas, dan museum kelas dunia. Beberapa  tempat yang wajib dikunjungi adalah: Museum Van Gogh, Rijksmuseum dan Amsterdam Canal Ring.
  2. Rotterdam
    Kota ini dikenal dengan arsitekturnya yang modern dan pelabuhan terbesar di Eropa, jangan lewatkan tempat yang wajib dikunjungi:  Markthal, Kubah Euromast, dan Kunsthal Rotterdam.
  3. Den Haag
    Sebagai Pusat pemerintahan Belanda, Den Haag menawarkan banyak atraksi menarik, seperti: Binnenhof, Museum Mauritshuis, dan Pantai Scheveningen.
  4. Keukenhof
    Jika Anda mengunjungi Belanda di musim semi, jangan lewatkan Keukenhof, taman bunga terbesar di dunia yang berada di Lisse. Taman ini hanya dibuka antara Maret hingga Mei dan menampilkan jutaan bunga tulip warna-warni yang spektakuler.
  5. Giethoorn
    Giethoorn dikenal sebagai “Venesia dari Belanda” karena desa ini tidak memiliki jalan raya, melainkan kanal-kanal kecil yang bisa dijelajahi dengan perahu. Suasana desa yang tenang dengan rumah-rumah tradisional beratap jerami membuatnya terlihat seperti negeri dongeng.  

 

Belanda adalah negara yang menawarkan kombinasi sempurna antara sejarah, budaya, dan keindahan alam yang mempesona. Dari kanal-kanal romantis di Amsterdam, ladang tulip di Keukenhof, hingga desa unik seperti Giethoorn, setiap sudut Belanda memiliki daya tarik tersendiri.


Tips tour ke Belanda:

  • Gunakan Transportasi Umum – Sistem transportasi di Belanda sangat efesien,
  • Sewa Sepeda – Belanda adalah negara ramah sepeda, menyewa sepeda bisa menjadi cara terbaik untuk menjelajahi kota-kota seperti Amsterdam dan Utrecht,
  • Beli Kartu Transportasi – Gunakan katu OV-chipkaart untuk kemudahan pembayaran transportasi umum,
  • Datang saat Musim Semi atau Musim Gugur – Cuaca terbaik untuk traveling adalah pada bulan April – Mei (Musim tulip) atau September – Oktober,
  • Mencicipi makanan Lokal – Jangan lewatkan keju Belanda,  stroopwafel, poffertjesm, dan bitterballen,
  • Siapkan jaket atau Payung – Cuaca di Belanda bisa berubah-ubah, terutam saat musim gugur dan musim dingin.

 

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *